Wako dan Wawako Solok Hadiri Musda ke X LKAAM Kota Solok

    Wako dan Wawako Solok Hadiri Musda ke X LKAAM Kota Solok

    SOLOK KOTA - Walikota Solok H. Zul Elfian Umar, SH.M.Si, bersama Wakil Wali Kota Solok Dr. H. Ramadhani Kirana Putra, SE.MM, menghadiri Lokakarya/Musyawarah Daerah ke X Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau Kota Solok Tahun 2024.

    Kegiatan yang digelar di Masjid Raya Lubuk Sikarah, Sabtu, 25 Mei 2024 ini turut dihadiri oleh Ketua TP-PKK Kota Solok Hj. Zulmiyetti Zul Elfian Umar, Forkopimda Kota Solok, LKAAM Sumatera Barat, Anggota DPRD Kota Solok, KPU Kota Solok, OPD terkait, LKAAM se Kota Solok, KAN se Kota Solok dan Niniak Mamak serta Bundo Kanduang Kota Solok.

    Wako Solok Zul Elfian Umar dalam sambutanya menyampaikan ucapan selamat kepada LKAAM yang telah mengelar acara Lokakarya / Musda ke X ini.

    Menurut Zul Elfian, keberadaan LKAAM yang diisi para niniak mamak sangat bermanfaat dan tinggi nilainya bagi Pemerintah Kota Solok, yang mana sekaligus sebagai bentuk transformasi nilai kepada anak kemenakan generasi penerus nantinya.

    "Kami sangat mengapresiasi LKAAM dan Bundo Kanduang Kota Solok yang turun ke sekolah-sekolah untuk mengajarkan adat dan budaya kepada anak kemenakan kita di sekolah, " ucap Wali Kota Solok Zul Elfian Umar.

    Selanjutnya, Dia mengucapkan selamat bermusyawarah kepada LKAAM Kota Solok, dan berharap musyawarah tersebut melahirkan hasil terbaik. Pemerintah Daerah Kota Solok selalu siap memfasilitasi kegiatan-kegiatan seperti ini.

    #lkaamkotasolok #kotasolok #musdalkaam
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Jum'at Berkah, Kasat Binmas Polres Solok...

    Artikel Berikutnya

    Operasi Zebra Singgalang 2022: Jumlah Pelanggaran...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Astama Ops Kapolri Tinjau Posko Kemanusiaan Polda NTT, Pastikan Kesiapan Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Sharing Ilmu Jurnalistik, Puluhan Wartawan dan Diskominfo Solok Sambangi Riau Pos
    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 
    Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas

    Ikuti Kami