KPU Kota Solok Undi Nomor Urut, NC-LM Peroleh Nomor 1 RKDP-SN Nomor 2

    KPU Kota Solok Undi Nomor Urut, NC-LM Peroleh Nomor 1 RKDP-SN Nomor 2

    SOLOK KOTA -    Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota - Wakil Wali Kota Solok H.Nofi Candra, SE, - Leo Murphy, SH, MH, (NC-LM) memperoleh nomor urut 1. Sementara itu, rivalnya Dr.H.Ramadhani Kirana Putra, SE, MM, - Suryadi Nurdal, SH, (RKDP-SN) meraih nomor urut 2.

    Nomor urut tersebut ditetapkan dalam rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solok yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Solok, Sumatera Barat  bertempat di Geding Kubuang Tigo Baleh Lubuk Sikarah, Kota Solok, Senin, 23 September 2024.

    Rapat pleno dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kota Solok Ariantoni didampingi keempat Komisioner lainnya Abdul Hanan, Dessy Arisandi, Yance Gaffar dan Tomi Farto, serta Sekretaris KPU Kabupaten Solok Efrizon.

    Mekanisme pengambilan nomor urut Paslon Pilkada kota Solok dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama, tiap calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota terlebih dahulu mencabut nomor antrean yang dimulai dari Paslon yang mendaftar lebih dahulu ke KPU Kota Solok, yaitu pasangan RKDP-SN.

    Setelah antrean nomor urut itu dibuka kemudian dilanjutkan tahap kedua, yakni pengambilan undian nomor urut oleh tiap calon Wali Kota. Mereka yang mendapat nomor antrean terendah berhak mengambil undian lebih awal. 

    Dalam rapat pleno terbuka itu, Ketua KPU Kota Solok, Ariantoni berharap agar menjadikan momentum ini sebagai langkah awal menuju pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solok tahun 2024 yang bersih, adil, dan damai untuk mewujudkan demokrasi yang bermartabat. 

    Dia juga berharap terwujud Pilkada Badunsanak, serta bukan menjadikan ajang Pilkada sebagai ajang pemecah belah, demi melahirkan pemimpin yang lebih terbaik untuk Kota Solok yang lebih baik.

    Pengundian nomor urut dihadiri jajaran partai politik pengusung, relawan, maupun simpatisan Palson. Selain itu, hadir pula jajaran Bawaslu Kota Solok, Forkopimda Kota Solok, serta undangan lainnya.  (Amel)

    #pilkada2024 #pilkadakotasolok #pengundiannomorurut #noficandra #leomurphy #ramadhanikiranaputra #suryadinurdal #nc-lm #rkdp-sn
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Menggema!!! Teriakan Yel-yel Penuhi Kubuang...

    Artikel Berikutnya

    Operasi Zebra Singgalang 2022: Jumlah Pelanggaran...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Pemungutan Suara di TPS Khusus Lapas Kelas II B Laing Solok Berjalan Aman dan Lancar

    Ikuti Kami